Jumat, 14 Juni 2013

Misoa Tahu Keju Isi Sosis

Olahan Sosis, Olahan Tahu, Olahan Telur, Resep Masakan Misoa, Misoa Tahu Goreng Isi Sosis 


Misoa Tahu Keju Isi Sosis 
Resep by Dewi Rosanti

Bahan:
450 gr tahu putih, haluskan
100 gr misoa, seduh dengan  air panas hingga lunak, tiriskan
100 gr wortel, parut kasar atau iris kotak
2 butir telur
4 sosis sapi, 1 sosis diiris menjadi 3 bagian
1 sdm minyak wijen
1sdt merica bubuk
6 bawang putih, haluskan
2 cabe merah besar, iris serong 
garam secukupnya
sedikit gula pasir untuk penyedap rasa  *bila suka*

Untuk Taburan:
keju parut secukupnya
oregano secukupnya atau bisa diganti dengan irisan daun kucai

Olahan Sosis, Olahan Tahu, Olahan Telur, Resep Masakan Misoa, Misoa Tahu Goreng Isi Sosis 

Cara Membuat:
  1. Siapkan wadah, campur tahu, misoa , wortel, telur, bawang putih, minyak wijen, merica bubuk, garam dan gula pasir. Uleni hingga tercampur rata dengan menggunakan tangan sambil diremas-remas agar misoa terpotong2. 
  2. Siapkan cetakan kecil yang telah dioles minyak goreng, letakkan adonan ke cetakan, beri tengahnya sosis sapi dan irisan cabe lalu taburi atasnya dengan keju parut dan oregano.
  3. Kukus sampai matang. Angkat dan dinginkan. 
  4. Setelah dingin, celupkan ke dalam kocokan putih telur kemudian goreng dalam minyak panas hingga kuning kecoklatan  (untuk bagian atasnya goreng sebentar saja). 
  5. Angkat dan sajikan dengan saus samba, saus tomat atau mayonnaise.


 

Minggu, 07 April 2013

Tumis Taoge Telur Orak Arik

Resep Tumis Taoge Telur Orak Arik, Olahan Telur, Olahan Taoge, Olahan Tahu



Tumis Taoge Telur Orak Arik
Resep Oleh Dewi Rosanti 

Bahan: 
200 gr taoge yang sudah dibuang akarnya
250 gr tahu putih, potong dadu 
2 butir telur, kocok lepas
1 sdt minyak wijen 
2 sdm saos tiram 
2 batang daun bawang 
1 buah tomat
lada bubuk secukupnya
Garam secukupnya 
Gula pasir secukupnya
air secukupnya

Bumbu iris: 
4 siung bawang merah, iris tipis 
4 siung bawang putih, iris tipis 
3 cabe merah, iris serong 
2 cabe hijau, iris serong 
Seruas jari jahe, cincang halus 

Cara Memasak:
Goreng telur, aduk sampe berbutir kasar. Sisihkan.
Tumis bumbu iris hingga harum, masukkan tahu, sedikit air, minyak wijen, saos tiram, lada bubuk, garam dan gula pasir. Aduk rata. Masak sebentar hingga mendidih.
Masukkan taoge, telur orak arik dan tomat. Aduk rata dan Masak hingga matang.
Menjelang diangkat masukkan daun bawang. Aduk rata. Biarkan sebentar lalu angkat.




Rabu, 13 Maret 2013

Gulai Kentang Telur Puyuh

Olahan Kentang, Olahan Telur Puyuh, Resep masakan kentang dan Telur Puyuh, Gulai Kentang Telur Puyuh

Gulai Kentang Telur Puyuh
Resep Oleh Dewi Rosanti

Bahan:
500 gr kentang, potong dadu dan goreng
20 butir telur puyuh, rebus dan  setelah dingin kupas kulitnya
2 lembar daun salam
1 buah tomat, iris bulat
2 lembar daun jeruk
sepotong lengkuas, memarkan
1 batang serai, memarkan
2 cengkeh
2 butir kapulaga
2 sdm air asam
air santan sesuai selera
kayumanis bubuk secukupnya
garam secukupnya
gula merah sesuai selera

Bumbu yang dihaluskan:
4 siung bawang merah
3 siung bawang putih
5 cabe merah, direbus dulu
3 butir kemiri, digoreng
seruas ibu jari jahe, digoreng
seruas jari kunyit, digoreng
½ sdt ketumbar
sedikit jinten

Cara Memasak:
Tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan daun salam, lengkuas dan serai. Tumis sebentar.
Tuang air santan, aduk rata. Masukkan daun jeruk, kapulaga, cengkeh, kayumanis bubuk, air asam, garam dan gula merah. Aduk rata. Masak hingga santan mendidih sambil diaduk-aduk. 
Masukkan telur puyuh dan kentang. Masak hingga matang dan bumbu meresap sambil sesekali diaduk. Menjelang diangkat masukkan irisan tomat, biarkan sebentar lalu angkat. Gulai kentang dan telur puyuh siap disajikan.




Kamis, 28 Februari 2013

Terik Telur Bulat

Resep Olahan Telur, Terik Telur Bulat


Terik Telur Bulat
Resep By Dewi Rosanti

Bahan:
12 telur ayam, rebus dan kupas kulitnya
2 lembar daun salam
sepotong lengkuas, digeprek
santan encer secukupnya
gula merah secukupnya
garam secukupnya

Bumbu halus:
7 siung bawang merah
5 siung bawang putih
5 butir kemiri, digoreng
1 sdt ketumbar
seruas kunyit, digoreng
seruas jahe, digoreng

Cara Memasak:
Tumis bumbu halus, lengkuas dan daun salam hingga harum.
Masukkan santan, garam dan gula merah. Masak hingga mendidih sambil diaduk-aduk.
Tambahkan telur ayam. Masak sambil sesekali diaduk hingga bumbu meresap dan santan mengental.


Rabu, 27 Februari 2013

Martabak Telur Mini Isi Kornet

Olahan Kornet Daging Sapi, Olahan Telur, Aneka Lauk Gorengan, Martabak Telur Mini Isi Kornet


Martabak Telur Mini Isi Kornet
Resep Oleh Dewi Rosanti

Bahan:
5 lembar kulit lumpia
75 gr daun bawang, iris halus
minyak goreng secukupnya
2 butir telur 

Bahan isi martabak:
75 gr  kornet daging sapi
2 siung bawang putih, haluskan
1/2 sdt merica butiran, haluskan
1 siung bawang bombay
garam secukupnya
gula pasir secukupnya
minyak goreng untuk menumis

Cara membuat:
Tumis bawang putih, bawang bombay dan merica hingga harum, masukkan kornet. Aduk rata.
Tambahkan gula pasir dan garam secukupnya. Aduk rata dan tumis sebentar. Angkat, taruh dalam wadah dan biarkan dingin.
Masukkan daun bawang dan telur. Kocok rata. Tambahkan gula pasir dan garam secukupnya untuk menambah rasa. Aduk hingga semu tercampur rata.
Ambil selembar kulit lumpia, beri adonan isi lalu lipat kulit lumpia menyerupai amplop sehingga adonan isi terletak di bagian tengah kulit.
Goreng dalam minyak panas sampai berwarna kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan. 
Sajikan dengan acar mentimun atau cabe rawit.




Sabtu, 10 November 2012

Semur Kentang Dan Telur

Resep Olahan Kentang, Olahan Telur, Resep Semur Kentang Dan Telur


Semur Kentang dan Telur
Resep By Dewi Rosanti

Bahan:
4 kentang, potong sesuai selera
6 butir telur ayam, rebus dan kupas kulitnya
1 batang sereh, geprek
sepotong lengkuas, geprek
2 lembar daun salam
300 ml air atau sesuai selera
4 sdm kecap manis
gula merah secukupnya
garam secukupnya

Bumbu yang dihaluskan:
5 siung bawang merah
4 siung bawang putih
16 butir merica

Cara Memasak:
Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daun salam, serai dan lengkuas. Aduk rata.
Tambahkan kentang, air, gula, garam dan kecap. Aduk rata. Masak hingga kentang setengah matang.
Masukkan telur. Masak hingga matang.




Rabu, 31 Oktober 2012

Oseng Kacang Panjang Saus Tiram

Resep Kacang Panjang, Olahan Bakso Sapi, Olahan Kacang Panjang, Resep Masakan Kacang Panjang, Oseng Kacang Panjang Saus Tiram


Oseng Kacang Panjang Saus Tiram
Resep Oleh Dewi Rosanti

Bahan:
200 gr kacang panjang, potong serong
6 bakso sapi, iris sesuai selera
2 butir telur ayam, goreng orak arik, sisihkan
sepotong lengkuas, geprek
2 lembar daun salam
3 sdm saus tiram atau sesuai selera
gula merah secukupnya
garam secukupnya
sedikit air

Bumbu:
3 siung bawang putih, iris tipis
1/2 siung bawang bombay,cincang halus
5 cabe merah, iris serong
sedikit terasi

Cara Memasak
Tumis bumbu sampai harum, tambahkan daun salam dan lengkuas. Aduk rata.
Masukkan kacang panjang, bakso dan telur goreng. Adu rata.
Tambahkan saus tiram, air, gula dan garam. Aduk rata. Masak sampai matang.



Minggu, 28 Oktober 2012

Terik Tempe Telur Puyuh

Resep Olahan Tempe, Olahan Telur Puyuh, Terik Tempe Telur Puyuh, Resep Tempe


Sarapan sama terik tempe telur puyuh yuk. Hari ini aku masak lebih awal soalnya mau ke pasar jadi sebelum ke pasar bisa makan dulu. Hehe... Menu sederhana tapi enak.


Terik Tempe Telur Puyuh
Resep By Dewi Rosanti

Bahan:
22 butir telur puyuh (bisa ditambah sesuai selera) rebus dan kupas kulitnya
200 gr tempe,potong kotak
sepotong lengkuas
2 lembar daun salam
350 ml air, bisa ditambah sesuai selera ingin berkuah kental atau encer
65 ml santan instan
gula merah secukupnya
garam secukupnya

Bumbu halus:
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
5 butir kemiri, digoreng
1/2 sdt ketumbar
seruas kunyit, digoreng
seruas jahe, digoreng

Cara Memasak:
Tumis bumbu halus, lengkuas dan daun salam hingga harum.
Masukkan air, santan, garam dan gula. Masak hingga mendidih sambil diadu-aduk.
Tambahkan telur puyuh dan tempe. Masak sambil sesekali diaduk hingga bumbu meresap dan kuah mengental.

Catatan:
Masakan terik bisa divariasi tergantung bahan yang ada. Untuk tempe bisa diganti dengan tahu dan telur puyuhnya bisa diganti dengan telur ayam. Atau jika tidak ada telur, pake tempe dan tahu saja juga ga apa.


Selasa, 16 Oktober 2012

Sambal Goreng Telur Ceplok

Resep Telur, Resep Olahan Telur, Olahan Telur Ceplok,  Sambal Goreng Telur Ceplok


Telur ceplok disambal goreng enak lho. Masakan ini bisa untuk variasi menu harian biar ga bosen sama yang namanya telur. Masaknya gampang, bumbunya pun sederhana dan mudah didapat.


Sambal Goreng Telur Ceplok
Resep By Dewi Rosanti

Bahan:
8 butir telur ayam, goreng diceplok
2 lembar daun salam
sepotong lengkuas, digeprek
1 batang serai, digeprek

Bumbu yang dihaluskan:
3 siung bawang merah
3 siung bawang putih
10 cabe merah keriting, digoreng
seruas jahe, digoreng
seruas kunyit, digoreng
3 butir kemiri, digoreng

Cara Membuat:
Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan daun salam, sereh dan lengkuas. Aduk rata. Tumis sebentar. Masukkan santan, air, gula merah dan garam. Aduk rata. Masak hingga santan mendidih. 
Masukkan telur ceplok. Masak hingga bumbu meresap dan kuah mengental.


Sabtu, 06 Oktober 2012

Sate Telur Puyuh Masak Kecap

Resep Telur Puyuh, Olahan Telur Puyuh, Resep Telur Puyuh Masak Kecap


Sate Telur Puyuh Masak Kecap
Resep By Dewi Rosanti

Bahan:
24 butir telur puyuh, rebus dan kupas kulitnya
150 ml air
kecap manis secukupnya
garam secukupnya
gula pasir secukupnya
tusukan sate

Bumbu yang dihaluskan:
2 siung bawang putih
12 butir merica

Cara membuat:
Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan air, kecap manis dan telur puyuh. Aduk rata.
Masukkan gula pasir dan garam. Aduk rata. Masak sampai air menyusut dan telur berwarna coklat.
Angkat dan biarkan dingin. Setelah dingin, telur puyuh ditusuk di tusukan sate.



Jumat, 07 September 2012

Lodeh Labu Air dan Telur Puyuh


Resep Olahan Labu Air, Olahan Telur, Sayur Lodeh Labu Air Telur Puyuh


Labu air enak juga loh dilodeh, apalagi dicampur telur puyuh, hmmm..nyamannyeee..

Lodeh Labu Air dan Telur Puyuh
Resep  by Dewi Rosanti

Bahan:
450 gr labu air, potong sesuai selera
5  jagung muda atau putren
18 butir telur puyuh, direbus lalu kupas kulitnya
1  genggam ebi
2 lembar daun salam
Sepotong lengkuas
500 ml santan atau sesuai selera
6 cabe merah, iris serong
Gula merah secukupnya
Garam secukupnya

Bumbu yang dihaluskan:
5 siung bawang putih
6 siung bawang merah

Cara Memasak:
Tumis bumbu halus sampe harum, masukkan cabe merah,  daun salam, lengkuas dan ebi. Aduk rata dan tumis hingga aroma udangya keluar.
Tambahkan santan, gula merah dan garam. Aduk rata, masak sampai santan mendidih.
Masukkan labu air, putren dan telur puyuh. Masak hingga matang.




Senin, 13 Agustus 2012

Sambal Goreng Kentang Telur Puyuh

Masakan ini termasuk favoriku waktu kecil. Apalagi yang masakin mamaku, hhmmm..enaak, makannya sampai nambah nasi lagi. Tapi kalo di photo itu asli masakanku loh, resepnya si tetep pake resep dari mamaku. Yuk disimak resepnya apa aja...

Olahan Kentang, Olahan Telur, Resep Sambal Goreng Telur Puyuh


Sambal Goreng Kentang Telur Puyuh
Resep Oleh Dewi Rosanti

Bahan:
250 gr kentang, potong kotak, goreng
21 telur puyuh, rebus setelah dingin kupas kulitnya
65 ml santan instan
150 ml air
garam secukupnya
gula pasir secukupnya ( bisa diganti dengan gula merah)

Bumbu halus:
4 siung bawang putih
6 siung bawang merah
1 cabe merah besar, direbus
4 cabe merah keriting, direbus
5 butir kemiri, goreng
seruas jahe, digoreng
seruas kunyit, digoreng

Bumbu lain:
2 lembar daun salam
1 ruas lengkuas, geprek
1 batang serai, geprek

Cara memasak:
  1. Tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas dan serai sampai harum. Masukkan santan, air, gula pasir, dan garam, aduk rata. Masak sampai mendidih.
  2. Tambahkan kentang dan telur puyuh, masak hingga matang dan kuah menyusut.
Info:
Bila suka masakan yang berkuah untuk air dan santannya bisa ditambah lagi. Masaknya sampai matang dan kuah mengental.
Kalo masakan yg diphoto itu, aku keringkan kuahnya.



Rabu, 01 Agustus 2012

Orak-Arik Telur Sayuran

Bagi aku memasak adalah hal yang membuat hati senang. Apalagi kalo sudah dibuat menu untuk setiap harinya, hmm.. pekerjaan memasak jadi lebih mudah. Memang si menentukan menu masakan yang berbeda-beda setiap hari bukan pekerjaan yang gampang, kadang malah menjadi memusingkan. Akhirnya masakan yang baru dimasak terpaksa diulang lagi. 

Nah, masakan Orak Arik Telur Sayuran ini bisa jadi pilihan apabila sedang bingung menentukan menu. Masaknya gampang, bahan2 juga bisa divariasi menurut selera dan rasanya tetep enak lho.


Resep Olahan Sawi Putih, Olahan Buncis, Olahan Telur, Orak Arik Telur Sayuran


Pengin tau rahasia resepnya? Karena aku pake udang kering (ebi) untuk penyedap rasa dan pengharum masakannya. Oya, telurnya ga harus telur ayam, bisa di ganti pake telur asin mentah atau kalo ada sisa putih  telur dari membuat cake dapat juga dimanfaatkan untuk masakan ini. Yuk kita mulai memasak..

Orak-Arik Telur Sayuran
Resep by Dewi Rosanti

Bahan:
2 butir telur, aku pake putih telur asin 
350 gr sawi putih, potong sesuai selera
150 gr buncis, iris serong
50 gr wortel, diiris memanjang
1/2 buah tomat (bisa pake 1 buah tomat), potong kotak
20 gr udang kering, cuci bersih, tiriskan
minyak untuk menumis
gula pasir secukupnya
garam secukupnya

Bumbu:
5 siung bawang merah, iris tipis
3 siung bawang putih, iris tipis
4 cabe merah keriting, diiris serong

Cara memasak:
  1. Goreng telur kemudian diorak- arik sampai matang. Angkat. Sisihkan,
  2. Tumis bumbu sampai harum. Masukkan wortel, tomat dan udang kering. Aduk rata. Masak sampai wortel agak lunak. 
  3. Tambahkan sawi putih, buncis, telur, gula pasir dan garam. aduk rata. Masak hingga matang. 
  4. Angkat dan sajikan.

Selasa, 24 Juli 2012

Semur Telur

Resep Olahan Telur Semur Telur

Semur Telur 
Resep by Dewi Rosanti

Bahan:
8 butir telur ayam, rebus, kupas terus digoreng
1 buah tomat, potong kotak
1 batang serai, geprek
2 lembar daun salam
3 cabai merah keriting, iris serong
1 cabai merah besar, diiris bulat 1 cm
sepotong lengkuas, memarkan
8 sdm kecap manis
350 ml air
garam secukupnya
gula pasir secukupnya

Bahan yang dihaluskan
6 bawang merah
4 bawang putih
seruas jahe
2 cm kunyit, digoreng dulu
1/4 sdt ketumbar
1/2 sdt merica butiran
3 butir kemiri, goreng

Cara Memasak:

  1. Tumis bumbu halus, cabai merah, serai, lengkuas, daun salam hingga harum dan bumbu matang.
  2. Masukkan tomat dan telur goreng. Aduk rata. 
  3. Tambahkan air, kecap manis, gula pasir dan garam. Aduk rata.
  4. Masak sampai bumbu meresap dan air menyusut. Masaknya sambil sesekali diaduk biar telur berwarna coklat seluruhnya
  5. Angkat dan sajikan.


Sabtu, 14 Juli 2012

Telur Balado

Resep Olahan Telur, Balado Telur


Telur Balado versiku dengan bumbu yang lebih sederhana. Gampang banget masaknya, rasanya pun lumayan enak.

Telur Balado
Resep by Dewi Rosanti

Bahan : 
8 butir telur, direbus dan dikupas kulitnya
Minyak goreng
200 ml air
2 buah tomat, potong kecil
Gula jawa/ gula merah secukupnya
Garam secukupnya

Bumbu tumbuk kasar:
6 siung bawang merah
5 siung bawang putih
6 cabe mearh keriting

Cara Memasak:
  1. Tumis bumbu hingga harum, masukkan tomat dan air. Aduk rata. Masak sampai mendidih.
  2. Masukkan telur, gula jawa dan  garam. Aduk rata. 
  3. Masak sampai bumbu meresap dan air mengental . Angkat dan sajikan