Masakan ini spesial untuk suamiku tercinta berbuka puasa.
Daging Sapi Lada Hitam
Resep Oleh Dewi Rosanti
Bahan:
300 gr daging sapi
2 sdm merica butiran, tumbuk kasar
2 sdm saus tiram
1 sdm kecap manis
1 sdt minyak wijen
2 batang daun bawang, iris 2 cm
seruas jahe, geprek
minyak goreng untuk menumis
garam secukupnya
gula pasir secukupnya
Bumbu:
5 siung bawang putih, cincang halus
1 buah bawang bombay, iris memanjang
1/2 buah paprika hijau, iris kotak
2 buah cabe merah besar, iris bulat
Cara Memasak:
- Rebus daging sapi dalam panci berisi air sampai matang dan empuk. Air kaldunya jangan di buang.
- Tumis bawang putih dan jahe sampai harum. Masukkan daging sapi bersama 200 ml air kaldu. Aduk rata.
- Tambahkan bawang bombay, paprika hijau dan cabe merah. Aduk rata.
- Masukkan saus tiram, kecap manis, lada hitam garam dan gula pasir. Aduk Rata. Masak hingga bumbu meresap kedalam daging.
- Menjelang diangkat, tambahkan irisan daun bawang. Aduk sebentar dan angkat. Sajikan.
Dapurku Surgaku
By
Published: 2012-08-05T18:01:00+07:00
Daging Sapi Lada Hitam
Tidak ada komentar:
Posting Komentar