Roti Labu Kuning. Resepnya diambil dari webnya NCC judulnya "Donat Labu Kuning". Karena aku udah pernah nyoba bikin donatnya yang digoreng, jadi hari ini aku bikin yang di panggang plus tambah isian labu kuning dan selai nanas homemade.
Bahan B:
Tadi aku bikin 1/2 resep trus adonannya aku bagi dua. Yang sebagian diberi pasta pandan untuk dijadikan Roti Pandan Labu Kuning. Ni dia resepnya:
Roti Labu Kuning
Bahan A:
Bahan A:
300 gr tepung terigu protein tinggi
25 gr susu bubuk
5,5 gr gr ragi instant
50 gr gula pasir
Bahan B:
2 btr kuning telur
50 ml air dingin
150 gr Labu kuning, kukus, haluskan, dinginkan
Bahan C:
37 gr mentega (aku pake margarin)
1/4 sdt garam
Cara membuatnya:
- Campur semua Bahan A, aduk rata. Masukkan Bahan B, uleni hingga bergumpal-gumpal.
- Beri Bahan C, uleni terus hingga kalis elastis (kalo saya ga terlalu elastis karna tangan dah pegal hehe..). Bulatkan dan diamkan selama 15 menit.
- Bagi adonan, masing-masing 40gr, bulatkan hingga licin. Bentuk menurut selera dan beri isian. Diamkan 20 menit hingga mengembang.
- Setelah mengembang beri olesan kuning telur dan susu yang dikocok. Panggang di oven hingga matang kuning kecoklatan.
Untuk Isian Labu Kuning:
250 gr Labu kuning dikukus dan dihaluskan
150 ml air + 1 sdm susu kental manis putih
3 sdm munjung gula pasir ( bila terlalu manis bisa dikurangi)
25 gr margarin
Semua bahan dicampur dan dimasak sampai kering agar bisa dibentuk. Angkat dan dinginkan
Untuk Isian
Selai Nanas Homemade
Selai Nanas Homemade
Bahan
2 buah nanas, bersihkan, potong-potong kemudian diblender sampai halus
200 gr gula pasir (bila kurang manis bisa ditambah gula)
1 cengkeh
1/2 sdt bubuk kayu manis
Cara Membuat:
Cara Membuat:
Semua bahan dimasak sampai airnya kering dan bisa di bentuk. Angkat dan dinginkan.
Dapurku Surgaku
By
Published: 2012-07-11T21:47:00+07:00
Roti Labu Kuning
Tidak ada komentar:
Posting Komentar